Beda Theraskin dengan Immortal

Beda Theraskin dengan Immortal

Beda Theraskin dengan Immortal ini saya tulis untuk memberi penjelasan buat para wanita cantik di luar sana, karena banyak pertanyaan yang masuk ke saya : apa sih beda Theraskin dengan Immortal?

Sebenarnya secara prinsip, kualitas produk kecantikan yang dibuat untuk pangsa pasar dalam negeri, tidak jauh berbeda selama dibuat berdasarkan standar minimal yang telah ditentukan pemerintah.

Namun bila dilihat berdasar pertimbangan dari berbagai aspek seperti harga pasar, desain packing, target market, publikasi, dan semacam itu, memang terdapat beda Theraskin dengan Immortal. Tapi juga ada persamaannya.

Beda Theraskin dengan Immortal

Untuk sisi desain packing, menurut penglihatan saya beda Theraskin dengan Immortal adalah seimbang. Tetapi untuk pangsa pasar luar negeri, saya harus katakan Immortal setingkat lebih bagus dibandingkan Theraskin. Meski Theraskin saat ini juga membuat produk untuk pangsa luar negeri tetapi desainnya menurut saya lebih bagus Immortal yang didominasi nuansa emas. Lihat foto berikut.

cara menjadi agen theraskin

Fokus Immortal tampaknya memang banyak ke pasar luar. Sedangkan Theraskin sudah lebih dahulu menguasai pasar dalam negeri. Sekarang Theraskin juga telah membuat produk untuk pangsa luar. Setahu saya hanya beda bentuk kemasan yang memang lebih bagus, tetapi (setahu saya) isinya sama kok.

Sedangkan Immortal tampaknya ada indikasi mulai meningkatkan pemasaran dalam negeri. Saya sendiri juga ingin membantu meningkatkan penjualan produk Immortal agar bisa memperoleh pasar sebagus Theraskin. Ini disebabkan karena yang mencari Immortal sebenarnya lebih banyak daripada Theraskin, tetapi ternyata sebaran produk dalam negeri lebih banyak Theraskin.

Silahkan baca juga yang ini :  HOMESTAY BAGUS DI SIDOARJO TEMPAT SRATEGIS

Selama 2015 ternyata yang mencari produk Immortal jauh lebih banyak daripada pencari Theraskin. Tapi mengapa tampak lebih laris Theraskin? Karena sudah banyak penjual Theraskin baik offline maupun online. Dari data ini berarti peluang untuk bisnis produk Immortal ini masih sangat terbuka dengan tingkat persaingan yang lebih rendah.

Kalau tertarik jadi Agen Immortal sekaligus menjadi Agen Theraskin, silahkan baca penjelasannya di sini.

Okay, itu dari sisi kemasan.  Sekarang beralih ke harga.

cara menjadi agen theraskin

Untuk masalah harga memang ada beda Theraskin dengan Immortal.

Terus terang lebih murah produk Theraskin. Selisih untuk produk standar berkisar dua hingga tiga ribu rupiah. Untuk produk tertentu jauh lebih mahal Immortal, karena memang lebih bagus, dan Theraskin tidak punya produknya. Sebaliknya juga begitu. Ada beberapa jenis produk Theraskin yang tidak didapati di Immortal. Namun secara keseluruhan produk dan fungsi mirip. Cuma beda nama.

Selisih ini mungkin disebabkan oleh perbedaan kualitas bahan packing. Dalam proses produksi, desain dan penentuan bahan packing ini memang harus diperhitungkan dengan khusus, mengingat pengaruhnya terhadap daya serap pasar, jenis bahan kosmetik, dan pengaruh interaksi bahan kosmetik dengan bahan packing. Semua ada pertimbangannya dan tidak ngawur.

Faktor lain yang berpengaruh terhadap harga, mungkin ada pada mata rantai distribusinya. Tapi masalah ini saya kurang tahu, jadi gak berani ngomong.

Bagaimana dengan produk no label / racikan ?

Saya kasih tahu rahasia kecil : Immortal tidak pernah mengeluarkan produk no label atau yang sering disebut racikan itu. Semua produk Immortal telah berijin BPOM dan pembuatannya telah memperoleh sertifikat internasional CGMP (Current Good Manufacturing Practice) atau cara pembuatan obat yang baik (CPOB), tapi standar luar negeri. Kalau standar dalam negeri ya CPOB itu.

Silahkan baca juga yang ini :  Peluang bisnis sebagai reseller Theraskin

Jadi kalau ada penjual Immortal yang memasukkan produk no label, itu sebenarnya bukan produknya Immortal. Psssttt…jangan kasih tahu siapa-siapa ya :)

Terus enaknya pakai yang mana?

Saya tidak berhak menjawab pertanyaan itu, karena semua kembali ke masalah kecocokan masing-masing kulit individu yang bersangkutan. Kalau kualitas sebenarnya sama bagusnya.

Cream yang bagus belum tentu cocok, sebaliknya cream yang cocok belum tentu lebih bagus.

Terus gimana cara tahu kalau kita cocok atau enggak?

Ya dicoba. Untuk tahu cocok atau tidak ya harus dicoba dipakai. Tidak ada cara lain untuk mengetahuinya.

Oleh karena itu dianjurkan untuk konsultasi sebelum menggunakan Theraskin atau Immortal. Tanya ke penjualnya mana yang hippoalergenic. Ceritakan juga kalau Anda punya sensitif terhadap bahan kosmetik tertentu. Dari situ nanti bisa dipilihkan produk yang lebih cocok dengan jenis kulit Anda.

Di sinilah perlunya mencari agen Immortal atau agen Theraskin yang kredibel yang memberi layanan konsultasi. Jangan membeli di penjual lepas. Yang penting dagangan laku dan gak peduli sama apa yang terjadi pada usernya.

Nah, itulah beda Theraskin dengan Immortal. Kalau ingin tahu lebih banyak produk Immortal yang kita sediakan, silahkan lihat di http://agenimmortal.com/. Kalau ingin tahu lebih banyak mengenai produk Theraskin, silahkan lihat di http://agentheraskin.com/

Salam cantik :)